Review Poco F2 Pro Powerfully Cooling
Poco F2 Pro Powerfully Colling, di sini saya akan memberikan riview terkait HP Poco F2 pro yang seperti namanya bertenaga dan dingin
Seberapa dingin dan bertenaga HP Poco F2 Pro ini?
Apakah worth it sesuai namanya?
Poco F2 Pro merupakan lanjutan dari seri sebelumnya yaitu Pocophone F1, yang juga dingin dan bertenaga
Selain itu keunggulan lainnya dari HP Poco adalah spesifikasi tinggi tapi dengan harga miring, atau lebih murah dari brand lainnya.
Dengan harga yang murah dengan spesifikasi yang tinggi HP Poco F2 Pro pasti mengorbankan beberapan bagian untuk memangkas harga
Jadi pada riview HP Poco F2 Pro ini saya akan bahas beberapa informasinya selengkap mungkin
Perhatian:Disini saya hanya akan meriview HP ini, dan saya tidak pernah memiliki atau memegang unit aslinya.Saya hanya merangkum riview dari beberagai sumber seperti
- Youtube
- Berita
- Website Resmi Brand
- Dan Website teknologi
Agar pengunjung lebih mudah mendapatkan informasi terkait produk yang ingin mereka beliAnda bisa membedakan kalimat opini dan fakta, dimana kalimat opini disini berdasarkan pendapat yang bisa berbeda-beda tiap orang. Dan Saya tidak menjamin infromasi ini 100% Benar
A. Rilis
B. Unboxing
C. Desain
D. Camera
1. Ada 4 Kamera di HP Poco F2 Pro
2. Foto
3. Perekaman Video
4. Kamera Depan Pop Up
E. Display
F. Daya Baterai
G. Fitur
H. Performa
1. Chipset
2. Versi OS
3. Antutu Benchmark
4. Game
I. Kelebihan Menurut Saya
J. Kekurangan Menurut Saya

A. Rilis
- Poco F2 Pro Rilis di Indonesia pada 14 Juli 2020, HP Xiaomi penerus dari Poco F1 Pro, hp yang sangat bagus dari segi performa
- Po Co powerfully Cooling, bertenaga dan Dingin
- Dimana smartphone ini memiliki keunggulan performa tinggi dan suhunya lebih rendah dari HP lainnya
- Dengan Harga 7 juta untuk varian ram 6/128 GB
- Dan Harga 8 Juta untuk varian ram 8/512 GB
- Keunggulan HP Poco F2 Pro ini adalah performa tinggi dan harga yang sangat murah jika di banding HP lain sekelasnya
- Liquid Cool di HP Poco F2 Pro membuat suhu lebih rendah, karena dengan teknologi ini membuat panas di sebarkan keseluruh bagian sehingga pendinginan lebih merata
B. Unboxing
Saat pertama kali membuka HP Poco F2 Pro ini terlihat desainnya yang unik di bagian kamera belakang yang berbentuk lingkaran
Tapi memang desain ini bukan original dari xiaomi, sudah ada HP lain yang pake desain kamera bentuk lingkaran kayak gitu
Untuk harga 7 Juta, build qualitynya bagus karena udah pake qorilla glass depan belakang
Kelengkapannya ada
- Charger 33 Watt
- Kabel Usb Type C
- Sim Tray Ejecktor
- Protective Cover
C. Desain
Seperti di atas, design HP Poco F2 Pro belakangnya Ada 4 kamera dalam bentuk lingkaran dan poisisnya di bagian tengah atas, bagian belakangnya pake kaca gorilla Glass 5 yang pake finishing mate
Nyaman buat di pegang
Untuk bagian depan layarnya full tanpa tompel karena HP ini pake kamera pop up jadi kerasa lebih bagus, dan framenya udah aluminium. Dan layarnya ini flat
- Bagian Atas Ada kamera pop up, Led Notification, Headphone Jack Audio, IR bluster
- Bagian Bawah ada Usb Type C, Speaker, Mic, Sim Tray,
- Kanan Tombol Volume dan Tombol Power
- Kiri Kosong

D. Camera
Untuk harga yang jauh lebih murah dengan produk lainnya yang memiliki spesifikasi sama, Kamera Poco F2 Pro ini bisa dibilang bagus tapi bagusnya masih standar
Bisa di bilang bagian ini yang membuat harganya dipangkas juga, hanya beberapa fitur yang ga maksimal tapi kalo kalo buat foto atau video yang biasa aja udah cukup banget
1. Ada 4 Kamera di HP Poco F2 Pro
Kamera Utama
- Posisi bawah kiri, dengan resolusi 64 MP dengan sensor Sony IMX 686
- Lalu kamera di kanan atas dengan resolusi 13 MP dengan Ultra wide yang bisa mengambil gambar sampai 123°
- Dibagian kanan bawag ada Kamera Makro dengan resolusi 5 mp dengan fokus antara jarak 3 sampai 7 cm
- Di bagian atas kiri ada kamera Depht Sensor dengan resolusi 2 mp
2. Foto
Foto yang dihasilkan dari HP Poco F2 Pro warna dari gambarnya masih kurang cerah, tapi untuk ketajaman sudah cukup baik.
Untuk bokehnya masih biasa, bisa ada mode yang membuat objek foto berwarna rapi bagian backgroundnya tidak berwarna istilahnya, atau hanya hitam putih secara realnya
3. Perekaman Video
Perekaman Video Poco F2 Pro bisa mencapai reoslusi 8K, dan bisa membuat gambar video yang dihasilkan lebih jernih
Selain itu ada mode 4K 30 fps, 4K 60 fps, 1080p 30 fps, 1080 60 fps, 720p 30 fps
Lalu untuk mode Slow motion bisa dari 120 fps sampai 960 fps
Untuk stabilization 30 fps di resolusi 4K dan 1080 bisa menggunakan stabilization.
Dan untuk 60 fps di resolusi 4K dan 1080 stabilisasinya tidak aktif, tapi ada juga fotur Steady Video
Jika merekam dimalama hari disarankan untuk menggunakan 30 fps karena bisa lebih terang, dan kalo 60 fps lebih gelap.
Dengan kamera belakang Anda bisa menggunakan mode Colour Fokus dan Mode Bokeh yang keren bahkan untuk perekaman Video
Di Mode Colour Fokus Anda bisa merekam membuat warna belakang hitam putih, tapi object kamera menjadi berwarna
Ada juga mode makre video, dimana Anda bisa merekam dari jarak dekat
4. Kamera Depan Pop Up
Untuk kamera depan Pop Up bisa menggunakan mode movie frame, sehingga terlihat seperti rekaman film dimana ada bagian gelap di atas dan di bawah
Dan jika Anda terlalu sering membuka tutup kamera pop up akan ada peringatan untuk tidak melakukan hal itu.
Ada pengaturan menarik, dimana dengan HP ini Anda bisa mengubah efek warna dan efek suara saat kamera pop up Anda muncul
E. Display
Display HP Poco f2 pro dengan layar flat atau datar 6,67 inci dengan dengan resolusi 1080 2400 piksel dan rasio 20:9
Dengan layar Gorilla Glass 5, HDR 10+, dengan kecerahan 500 nits dan refresh Rate nya 60 Hz saja
Ada mode Anti Flicker yang bisa membuat Dark mode di HP Pocophone F2 Pro ini lebih nyaman di mata
Ada juga Colour Mode untuk mengubah warna sesuai preferensi, seperti RGB, Enchaned, Original atau P3
Dengan In Display Finger print
F. Daya Baterai
Daya Baterai 4700 mAh
Sudah menggunakan Teknologi Vooc Charging 4.0
Bisa mengisi daya dari 0 sampai 100% dalam waktu 70 menit
Tapi walaupun di kelengkapannya chargernya sampai 33 watt, HP ini hanya bisa dicharge sampai watt saja
Untuk PUBG dengan settingan tertinggi dalam waktu 30 menit hanya berkurang 8% daya bateraninya
Berdasarkan GSM Arena daya tahan baterai pada HP Poco F2 Pro bisa sampai 120 Jam
G. Fitur
- Liquid Cool 2.0
- Poco Launcher
- Swapp App, menyembunyikan aplikasi
- Game Turbo
- Koneksi 5G
- Pop Up Kamera dengan warna dan efek suara
- Pop Up Kamera
- Led Notification
- 2D Face Unclok
- IR Bluster
- Anti Flicker ( Dark Mode lebih nyaman)
- Colour mode ( P3, RGB, Echaned, Original)
- Wifi 6, bisa tetering sekaligus tersambung ke wifi
- Bluetooth 5.1
- In Display Fingerprint
- Gyro
- Akselerometer
- Proximity
- Kompas
- Barometer
H. Performa
Karena memang HP Poco F2 Pro ini menjual Performa daripada kamera, maka pasti performa untuk di tahun 2020 sudah sangat hebat
1. Chipset
Dengan Chipset Snapdragon 865 (7nm+)
2. Versi OS
Android 10
3. Antutu Benchmark
Skornya mencapai 574691 di Antutu versi 8
4. Game
- Untuk game PUBG bisa sampai HDR Extreme 60 fps
- Game Honkai bisa High 60 fps All effect on
- Game Pes bisa High 60 fps
Dan dilengkapi juga dengan Game Turbo yang bisa digunakan untuk mengoptimalkan kinerja Game
Dan bisa di setting per game, jadi tiap game bisa Anda setting performanya berbeda-beda
I. Kelebihan Menurut Saya
- Suhu lebih rendah saat main game
- Powerfull untuk game berat
- Ada IR Bluster
- Masih ada headphone Jack
- Layar full display
- In Display Fingerprint
- Kamera pop up warna warni
- Pengaturan efek kamera pop up bisa di setting
- Sensor kamera Sony IMX 686
- Bisa Tetering Sambil terkoneksi dengan Wifi
- Dual Sim
- Anti Flicker Mode
- Harga lebih murah dari HP sekelasnya
- Desain keren
- Poco Launcher yang kaya fitur
J. Kekurangan Menurut Saya
- Tidak ada Micro SD Slot
- Tidak Ada sertifikasi tahan air dan debu
- Speaker Mono
- Tidak mendukung Wireless Charger
- Ada Iklan dari xiaomi
Terima Kasih telah membaca Artikel ini, Sekali lagi untuk membaca bagian perhatian di bagian atas, agar Anda mengetahui sumber artikel ini
Karena saya tidak pernah memiliki atau memegang unit aslinya, saya hanya merangkum dari semua sumber yang bisa saya jangkau
Anda bisa lihat di sini
Anda bisa lihat spesifikasi produk lebih jelas disini
Semua informasi pada artikel ini berdasarkan informasi tertentu, Informasi yang tercantum juga bisa berubah sewaktu-waktu
Terima kasih telah membaca artikel ini,
Berikan pendapat Anda mengenai isi artikel dan penulisan artikel ini
Jika ingin menanyakan sesuatu bisa melalui kolom komentar, agar pertanyaan segera di jawab dan agar pengunjung lain bisa mengetahui juga
Jika ingin menanyakan hal yang bersifat tidak untuk umum bisa email ke
Dengan menuliskan di bagian subjek email Judul artikel yang Anda baca dan tanyakan
Saya lebih menyarankan ke kolom komentar karena untuk email slow respon
Terima kasih atas kunjungannya semoga bermanfaat bagi Anda